"Logo" memang menjadi bagian penting dari perusahaan yang berkembang. Selain menjadi Citra dan Wajah perusahaan, Logo juga mampu menyimpan semangat serta visi dan misi Usaha. Pergantian Logo perseroan seringkali dikaitkan dengan perubahan managemen perusahaan, penambahan visi, bahkan hanya untuk meperbaiki wajah perusahaan agar sesuai dengan perubahan zaman.
PT. Lunaji Petrozka merubah logo perusahannya untuk memberikan kemeriahan dalam mengenalkan Citra baru perusahaan dan memberikan wajah baru yang diharapkan mampu memberi semangat Bisnis yang lebih besar.
Logo PT. Lunaji Petrozka selama ini telah berganti sebanyak dua kali, dimana pada tahapan awal penggantian logo dilakukan karena adanya akuisisi 100% kepemilikan saham Perseroan, dan yang terakhir dilakukan untuk meningkatkan visi dan misi usaha, serta sebagai bentuk penajaman semangat baru Perseroan dibidang Oil & Gas.
Ada yang unik dan sedikit berbeda dalam penggantian logo kali ini, dimana pada pembentukan logo tersebut melibatkan beberapa disainer grafis dengan menitikberatkan pada visi/misi dan penguatan makna tersirat dalam bentuk logo yang dipilih.
Pada Logo PT. Lunaji Petrozka terbaru menggunakan lidah api berwarna Biru dan Merah, dimana warna Biru menganalogikan Gas dan warna Merah analogi dari Oil/Minyak, sedang secara keseluruhan gambaran lidah api membentuk L-1, yang dapat dibaca L-JI (anonim jawa=satu) berarti Lunaji Siji/Satu, yang bermaksud menjadi nomor satu, atau dapat pula di di asosiasikan sebagai Luluk - panJI (pemilik saham terbesar di perseroan) yang saling mengisi dan mendukung.